Fogging Serentak Cegah Demam Berdarah Kian Merebak

  • Aug 09, 2024
  • JAUZI IKHSAN

Banjarnegara- kasus demam berdarah dengue (DBD) di Dusun Gribig Wetan mengalami kenaikan sejak bulan Juli lalu, untuk mengatasi hal tersebut jajaran perangkat Desa Prigi bersama petugas kesehatan Puskesmas Sigaluh 1, pemuda, dan relawan Rumah Zakat bergabung menjadi satu dan melaksanakan fogging guna pemberantas nyamuk nyamuk yang berpotensi menimbulkan DBD. Seluruh petugas fogging dibagi menjadi beberapa tim yang nantinya melakukan fogging dari sudut dusun dan bertemu di tengah dusun. Petugas dibagi menjadi beberapa tim, dimana dalam satu timnya terdapat petugas yang membawa alat fogging, petugas yang mengecek apakah rumah sudah dalam kondisi siap difogging, petugas penutup rumah yang sudah terfogging, dan petugas yang membantu membawa bahan bakar untuk alat fogging. Dalam prosesnya dihadirkan 4 alat fogging yang diiharapkan bisa memaksimalkan kegiatan fogging sehingga semua area bisa terjangkau, meskipun awalnya  beberapa penghuni rumah menolak untuk melakukan fogging, kegiatan ini diusahakan bisa menjangkau ke seluruh area dusun. 

Warga terpaksa mengungsi untuk sementara waktu pada saat fogging karena dikhawatirkan asap fogging ini bisa membahayakan saluran pernafasan ketika penghuni rumah tetap berada di dalam rumah. Warga meninggalkan rumah dengan kondisi pintu depan terbuka dan seluruh jendela tertutup, hal ini akan memudahkan petugas memasuki rumah dan fogging bisa menyebar keseluruh sudut rumah. Beberapa warga sengaja menutup satu ruangan yang digunakan untuk menyimpan barang-barang penting, namun petugas menghimbau ruangan tersebut sudah dalam keadaan disemprot obat nyamuk dan ditutup rapat serta tidak adanya genangan air atau daerah lembab yang bisa digunakan untuk perkembangbiakan nyamuk.

“Semoga dengan adanya fogging ini bisa memberantas nyamuk nyamuk yang bisa menyebabkan DBD, sedih rasanya jika melihat sanak saudara harus dirawat karna nyamuk yang sering kali kita annggap hewan kecil, nyatanya jika tidak diatasi hal yang kita angap sepele itu bisa jdi sesuatu yang mematikan. Alhamdulilah kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar, seluruh area sudah terfogging, terima kasih kepada segenap rewalan dan petuguas fogging, harapannya semoga tidak ada kasus DBD baik di Dusun Gribig Wetan maupun dusun-dusun yang lain.” Wartinah, relawan Rumah Zakat yang mengikuti fogging sekaligus warga dusun Gribig Wetan.